Pamekasan tidak hanya terkenal dengan wisata Api Abadinya saja, namun kalian bisa menemukan banyak tempat wisata yang sangat instagramable yang pastinya cocok dikunjungi saat liburan. Entah itu dengan sahabat ataupun dengan keluarga.
Liburan Dengan Suasana Perbukitan
Salah satu tempat wisata itu adalah Puncak Ratu Pegentenan yang mana pas sesuai dengan julukan Pamekasan yaitu Kota Gerbang Salam. Dimana daerah ini memiliki sensasi liburan menyenangkan pada beberapa lokasi wisata perbukitan nan menyejukkan mata.
Tempat yang satu ini tergolong sangat pas untuk menyegarkan pikiran sejenak dari aktivitas harian yang membosankan. Jika kalian tertarik dengan tempat wisata ini maka simak informasinya berikut ini.
Daya Tarik
· Hawa Sejuk
Tempat ini menawarkan sensasi berlibur dengan mengusung konsep alam kekinian yang pastinya instagramable dengan penempatan beberapa spot foto menarik di dalamnya. Pada saat masuk ke tempat ini kalian akan langsung dimanjakan dengan pemandangan perbukitan asri serta menyejukkan mata.
Hawa sejuk dikombinasikan dengan lingkungan asri tentunya akan sangat cocok untuk menyegarkan kepenatan. Bahkan pada lokasi ini kalian akan dengan leluasa mampu menikmati keindahan alam yang sangat khas perbukitan serta pemandangan pohon yang membuat adem.
· Spot Foto
Disini terdapat banyak sekali spot foto yang tersedia dan salah satunya yaitu gardu pandang. Spot tadi bisa membuat foto selfiemu akan semakin keren dikarenakan pemandangan yang sangat eksotis tersedia disana.
Spot foto menarik lain yang bisa ditemukan berupa gerbang berbentuk hati serta spot dengan dekorasi kurungan berhiaskan kelambu yang tidak hanya untuk berfoto namun juga nongkrong serta ngobrol dengan keluarga.
Rute
Puncak Ratu Pegentenan, dari pusat Kota Pamekasan jaraknya sekitar 20 Km dan bisa kalian tempuh selama 30 menit saja. Untuk lokasinya sendiri berada di Dusun Monggang, Kecamatan Pegentenan, Kabupaten Pamekasan.
Untuk sampai ke lokasi ini banyak rute yang bisa kalian tempuh dan diantaranya melalui arah Waru – Pakong serta Pegentenan. Namun jika dari Kota Pamekasan melewati daerah Blumbungan dan selanjutnya ke arah Pegentenan.
Jangan takut mengenai akses jalannya karena cukup memadai sehingga perjalanan menuju ke lokasi sangatlah mudah. Jika kalian masih bingung bisa menggunakan bantuan dari peta online sehingga perjalanan semakin lancar.
Harga Tiket
Harga tiket masuknya sangat-sangat terjangkau yaitu Rp5.000 sudah bisa masuk ke lokasi wisata ini, murah bukan. Biaya parkir kendaraan mobil Rp5.000 dan sepeda motor cukup Rp3.000 saja, jadi tidak terlalu membuat kantor kering bukan.
Tidak hanya itu saja disamping Puncak Ratu Pegentenan terdapat tempat wisata lain yang masih ada pada desa yang sama yaitu Kampung Durian yang lokasinya di Desa Tebul Barat. Tiket masuknya cukup Rp3.000 dan biaya parkirnya Rp3.000 saja.
Wahana dan Aktivitas Menarik
Lokasinya berada di ketinggian, sehingga kalian bisa menikmati sunset atau matahari tenggelam serta mengambil foto senja disana. Tidak hanya menikmati indahnya sunset namun kalian juga bisa menikmati aktivitas seru lainnya seperti berswafoto dengan menggunakan latar belakang yang sejuk dan hijau.
Sehingga kalian bisa bersantai menikmati eksotisnya deretan pohon pinus di sekitarnya. Bahkan kalian juga bisa berpiknik bersama dengan keluarga. Jangan lupa juga untuk berswafoto di spot-spot menarik yang sudah tersedia disana.
Jadi tunggu apa lagi untuk kalian yang sedang berkunjung ke Madura tepatnya jangan lupa berkunjung ke Puncak Ratu Pengantenan. Menikmati indahnya pemandangan perbukitan yang menyejukkan hati dan pikiran.